Cara Beli Liquid di Shopee. Trik Aman dan Bebas Blokir

Rokok elektrik dan liquid-nya merupakan dua hal yang tidak terpisahkan sehingga mau tidak mau, kamu harus membelinya jika kehabisan. Selain membeli secara langsung, kamu juga dapat membeli liquid di e-commerce Shopee. Lantas, bagaimana cara beli liquid di Shopee?

Liquid di Shopee, Apakah Dijual Bebas?

Sebelum membahas cara membeli liquid di marketplace Shopee, ada baiknya jika kamu memahami bahwa tidak semua toko menjual produk rokok elektrik tersebut secara bebas. Terlebih, beberapa platform juga membatasi penjualan rokok demi keamanan pengiriman.

Meskipun demikian, bukan melulu hal yang mudah untuk menjalankan cara belanja liquid di Shopee, apalagi jika kamu tidak mengetahui triknya. Misalnya dengan memilih cara pembelian produk hingga pembayarannya.

Langkah-langkah Membeli Liquid di Shopee

tutorial cara beli liquid di shopee

Membeli liquid pada Shopee sejatinya tidak semudah yang dibayangkan, akan tetapi bukan berarti tidak bisa. Berikut langkah-langkah dan cara beli liquid di Shopee yang bisa kamu jalakan, baik melalui handphone atau melalui komputer.

1. Membeli produk liquid di aplikasi Shopee

Saat menggunakan aplikasi Shopee, umumnya kamu tidak akan langsung dapat menemukan produk liquid atau rokok elektrik yang diinginkan. Hal ini karena adanya regulasi di mana Google Play Store melarang peredaran barang-barang tersebut.

Meski demikian, kamu bisa mengakalinya dengan mencari produk menggunakan kata kunci. Umumnya, kata kunci yang diinput adalah merek produk liquid atau rokok vape tersebut. Jika menggunakan kata kunci “liquid” atau “rokok” biasanya akan susah ditemukan.

Adapun cara beli liquid di Shopee Android dengan ini cukup ampuh karena hasil yang keluar adalah produknya langsung. Dengan demikian, tidak perlu merasa bingung lagi saat mencari produk liquid yang memang kamu inginkan.

2. Membeli produk liquid di Shopee desktop

Seperti yang sudah disinggung, Google Play Store memang melarang semua aplikasi yang ada di dalamnya untuk berjualan rokok hingga liquid. Kalau ada yang tetap menjualnya, maka akan mendapatkan sanksi bahkan dihapus dari Google Play Store.

Oleh karena itu, solusi terbaik yang dapat dilakukan yakni dengan membeli liquid dari website. Dengan kata lain, kamu perlu membeli liquid dari Shopee versi desktop. Caranya juga tidak jauh berbeda dengan pembelian di aplikasi, yaitu:

  • Masukkan halaman resmi Shopee web di browser
  • Jangan lupa login dengan memasukkan nomor handphone atau username dan password
  • Di bagian kotak penelusuran, masukkan kata kunci “vape” atau “liquid”
  • Akan muncul berbagai produk yang tersedia
  • Pilih salah satu produk yang kamu inginkan dan masukkan ke keranjang belanja
  • Lakukan check out produk dan pilih metode pembayaran.

Sekarang di Shopee bisa bayar menggunakan paylater. Selain SPayLater kamu juga bisa membayar menggunakan penyedia lain seperti Akulaku. Selengkapnya : cara bayar Shopee pakai Akulaku.

Tips Beli Liquid di Shopee

tips beli liquid di shopee

Setelah mengetahui beberapa cara beli liquid di Shopee, tentu penting juga mengetahui bagaimana tips membeli liquid yang ada pada marketplace tersebut. Selain membeli dari website, berikut beberapa tips lain yang bisa kamu jalankan.

1. Sebisa mungkin, pilih official store

Dalam aplikasi ataupun website Shopee, sudah pasti akan ditemukan banyak penjual dari berbagai toko. Tentunya, kamu tidak boleh asal dan sembarangan dalam menentukan pilihan produk dan toko penjual tersebut.

Ada baiknya membeli produk dari toko yang resmi yang umumnya sudah berlogo Official Store atau Shopee Mall. Kalaupun tidak ada, pastikan kategori toko tersebut sudah Premium. Dengan demikian, kualitas produk tidak perlu kamu ragukan lagi.

2. Pastikan membaca deskripsi produk secara keseluruhan

Sebelum melakukan pembelian, sangat disarankan untuk membaca deskripsi produk secara keseluruhan. Pasalnya, beberapa produk sering kali dipalsukan atau bahkan tidak dijelaskan secara rinci pada bagian deskripsi tersebut.

Kamu yang mencari cara beli liquid di Shopee iOS maupun Android dan desktop sudah pasti harus membaca deskripsi produk tersebut. Terlebih, deskripsi produk memuat berbagai hal, mulai dari tanggal expired, kapasitas, dan sebagainya.

Sebagai konsumen tentu harus benar-benar teliti dan selektif dalam memilih produk. Dengan demikian, jika deskripsi produk tidak jelas, maka sebisa mungkin hindari pembelian produk liquid di toko tersebut.

3. Jangan lupa baca review konsumen lain

Tidak hanya deskripsi produk, kamu juga perlu membaca review dan komentar dari konsumen lain yang sudah pernah melakukan transaksi pembelian di toko tersebut. Apabila banyak review negatif, sudah pasti kamu harus menghindarinya. Terlebih, banyak toko menjual produk palsu yang justru akan lebih merugikan kamu sebagai konsumen.

Cermati komentar dan ulasan terbaru yang memuat gambar atau video produk. Dari situ, kamu akan mendapat gambaran bagaimana kualitas produk yang ditawarkan. Dengan demikian, kamu akan terhindar dari kesalahan pembelian atau tertipu produk tidak jelas.

review konsumen

Itulah beberapa cara beli liquid di Shopee yang dapat kamu praktikkan secara mudah. Semoga membantu dan bisa mempermudah kamu mendapatkan liquid rokok elektrik yang sesuai kebutuhan. Selamat mencoba!

kredi avatar

Ditulis oleh

Krediblog

Menulis dari sudut pandang pengguna dan melakukan komparasi produk keuangan khususnya financial technology seperti pinjaman, kredit dan investasi. Pembaca setia Kontan, Tech in Asia hingga DailySocial. Mengelola blog ini sejak 2019.

Youtube

Instagram

Subscribe
Notify of
guest
0 Komentar
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
Lihat semua komentar