Review Bank Neo Commerce

Jika kamu serius ingin mengetahui siapa dan apa Bank Neo (neobank) itu , tulisan berikut mungkin bisa membantu. Krediblog melakukan pengumpulan data dan uji coba selama 3 bulan sampai akhirnya review ini muncul. Untuk sebuah pemahaman yang utuh, tidak ada salahnya menghabiskan beberapa menit untuk membacanya.

Apa Itu Bank Neo?

apa itu bank neo commerce

Bank Neo atau Bank Neo Commerce (BNC) adalah bank digital. Institusi perbankan resmi yang kegiatan usahanya lebih banyak dilakukan melalui saluran elektronik atau secara digital. Semua transaksi perbankan yang biasa kamu lakukan pada bank umum konvensional, bisa kamu lakukan di Bank Neo melalui aplikasi smartphone. Dari mulai pembuatan rekening, menabung, pembukaan deposito, pembayaran hingga transfer uang. Singkat kata, Bank Neo Commerce adalah bank dalam genggaman.

Sama seperti bank konvensional pada umumnya, BNC juga melayani untuk kebutuhan individu dan korporasi. Mereka menyediakan berbagai produk dan layanan yang spesifik menyasar kedua segmen pasar tersebut.

Sejarah neobank

Bank Neo Commerce tidak serta merta lahir sebagai bank digital. Mereka adalah transformasi dari bank umum konvensional. Adalah PT Bank Yudha Bhakti Tbk atau yang dulu dikenal dengan Bank Yudha yang menjadi cikal bakal dari Bank Neo. Bank yang berdiri pada tahun 1990 itu diambil alih kepemilikan dan diganti namanya menjadi Bank Neo Commerce pada September 2020. Setahun berselang tepatnya pada Maret 2021 saat BNC sudah berstatus BUKU II, diluncurkan aplikasi Neo+ Mobile Banking. Nama aplikasi tersebut kemudian diganti lagi menjadi neobank untuk lebih mengesankan sisi perbankannya.

Nama bank mereka adalah Bank Neo Commerce. Perusahaan pemiliknya adalah PT Bank Neo Commerce Tbk. Dan aplikasi mobile bankingnya diberi nama neobank.

Pemilik Bank Neo Commerce

siapa pemilik bank neo commerce

Siapa pemilik Bank Neo Commerce? dia adalah Akulaku atau atas nama PT Akulaku Silvrr Indonesia. Akulaku kita kenal sebagai perusahaan yang bergerak di bidang eCommerce, kredit online dan keuangan digital. Sebenarnya Akulaku bukanlah pemilik tunggal dari BNC karena disana ada nama lain sebagai pemilik saham. Namun karena Akulaku memegang komposisi kepemilikan saham terbesar, sah untuk menyebutnya pemilik utama.

Sampai saat tulisan ini ditulis, porsi kepemilikan saham di Bank Neo Commerce yakni 24,98% dimiliki oleh PT Akulaku Silvrr Indonesia, 16,53% dimiliki PT Gozco Capital Indonesia sebesar, 11,1% oleh Yellow Brick Enterprise Ltd sebesar, 6,12% oleh Rockcore Financial Technology Co. Ltd, dan 41,2% dimiliki masyarakat.

Bank Neo OJK

Apakah Bank Neo terdaftar di OJK dan aman untuk digunakan? Bank Neo Commerce terdaftar dan diawasi oleh OJK. Mereka terdaftar sebagai Bank Umum Kegiatan Usaha (BUKU) II atau bank dengan modal inti hingga 5 triliun. Karena terdaftar dan diawasi OJK tentu saja aman untuk menggunakan Bank Neo. Melakukan transaksi di Bank Neo sama amannya dengan menabung dibank BUKU II lain seperti Bank Mayora, Bank Maspion, Bank Bumi Artha, Bank Commonwealth, Bank Digital BCA hingga Bank BRI Agroniaga.

Karena termasuk bank umum, dengan sendirinya Bank Neo juga terdaftar sebagai peserta penjaminan LPS. Namun khusus hal ini kamu harus memperhatikan detailnya baik-baik. Karena jika Bank Neo tidak mengikuti syarat dan ketentuan yang ada, LPS tidak akan menjamin simpananmu.

Area Layanan BNC

area layanan bank neo commerce

Skala layanan Bank Neo Commerce adalah nasional. Dimana saja kamu berada bisa menjadi nasabah dan menabung di Bank Neo. Dan karena merupakan layanan digital, tidak ada kendala non teknis yang bisa membatasi selama kamu bisa memenuhi syarat dan ketentuan yang ada.

Hingga saat ini, lebih dari 77% dari 270 juta penduduk Indonesia masih belum memiliki akses kepada perbankan. Bank digital secara umum dan Bank Neo Commerce khususnya diharapkan bisa menjangkau populasi tersebut. Dan harapan itu sepertinya bisa terwujud karena menurut laporan dari Momentum Works terdapat peningkatan pengguna yang signifikan. Diestimasikan setidaknya terdapat tiga juta pengguna baru bank digital sepanjang tahun 2020 lalu. Itu artinya apa yang dilakukan oleh para Bank digital ini sangat progresif.

Apakah Bisa Melakukan Tarik Tunai?

Bisa, karena umumnya tabungan adalah bisa dilakukan penarikan dana. Bagaimana cara melakukan penarikan dana di Bank Neo? Ada 2 cara yang bisa kamu lakukan, diantaranya :

  • Melalui bank lain.
    Kamu mentransfer dana ke rekening bank lain kemudian kamu ambil melalui mesin ATM bank tujuan.
  • Melalui mesin ATM Bank Neo Commerce atau ATM Bersama.
    Untuk kebutuhan ini kamu terlebih dahulu harus membuat kartu ATM Bank Neo.

Apakah Neobank Punya Kartu ATM?

Ya, mereka menyediakan kartu ATM bagi nasabah yang membutuhkan. Namun untukmendapatkannya kamu harus terlebih dahulu membuat tabungan reguler. Rekening yang kamu buat melalui aplikasi neobank secara default tidak mendapatkan kartu ATM, karena hanya tabungan reguler yang bisa memberikannya.

Bagaimana caranya agar bisa mendapatkan kartu ATM Neo Bank? Berikut langkah-langkahnya.

Cara mendapatkan kartu ATM Bank Neo :

  1. Kunjungi kantor cabang Bank Neo terdekat di kotamu. Kamu bisa melihat daftarnya disini: kantor cabang.
  2. Sampaikan bahwa kamu ingin membuat tabungan reguler.
  3. Hubungkan tabungan reguler dengan rekening yang kamu buat melalui aplikasi neobank untuk mempermudah pengecekan saldo kartu ATM.
  4. Kamu akan mendapatkan kartu ATM setelah tabungan regulermu selesai dibuat.

Karena prosesnya cenderung merepotkan, kamu bisa melewatkannya jika tidak benar-benar membutuhkan.

Cara Isi atau Tambah Saldo

Untuk menambah saldo di neobank maupun mulai menabung, kamu bisa melakukannya dengan cara Top up saldo. Kamu bisa mengirimkan dananya melalui transfer dari rekening bank lain atau setor tunai melalui Alfamart atau Indomaret.

Cara tambah saldo di neobank :

  1. Klik menu “Tambah Saldo”.
  2. Piliha nominal yang ingin kamu tambahkan atau ketik manual jika nominalnya tidak tertera.
  3. Lanjut dengan cara melakukan pembayaran.
  4. Pilihan pembayaran yang tersedia diantaranya transfer Virtual Account dari bank lain (BCA, BRI, Mandiri, Danamon, Permata, CIMB, Sinarmas, Maybank, BNI) atau melalui Alfamart dan Indomaret.
  5. Setelah melakukan transfer VA dana akan langsung masuk ke saldo neobank mu.

Tambah saldo juga bisa dilakukan dengan cara transfer biasa. Yaitu dari bank lain kamu melakukan transfer dana ke nomor rekening neobank.

Download Aplikasi neobank

download aplikasi neobank

Jika kamu ingin mendaftar Bank Neo Commerce melalui jalur referensi, kamu bisa mendaftar melalui link berikut :

Link akses : Daftar Express

Aplikasi neobank tersedia untuk pengguna Android dan iOS. Pada masing-masing platform, aplikasi neobank mencatatkan review yang baik. Rating 4,4 pada Google Play dan 4,8 di App Store. Melalui para pengguna inilah kita bisa tahu sefungsional apa aplikasi yang ditawarkan. Dan jika kamu membaca review yang ada sebagian besar pengguna sepakat menyebut aplikasi neobank mudah penggunaannya, tampilannya simpel dan berfungsi dengan baik.

neobank Apk

Jika kamu pengguna Android, kamu bisa mendownload aplikasi neobank langsung melalui Google Play Store atau dari link berikut : Download Android.

Size36 MB
Requires Android4.4 and up
DeveloperDigital Banking Bank Neo Commerce
PermissionsKontak, ID Perangkat, Penyimpanan, Ponsel, Kamera, Foto/Media/File, Lokasi, Mikrofon
neobank iOS

Untuk pengguna iOS, kamu bisa mendownloadnya langsung dari App Store atau melalui link berikut : Download iOS.

Size231 MB
Requires iOS10.2 or later
DeveloperPT. Bank Neo Commerce Tbk
Data UsedFinancial Info, Contact Info, Contacts, Identifiers

Kelebihan Bank Neo

Sebagai aplikasi bank digital, neobank bukanlah pemain tunggal. Ada banyak pilihan lain yang tentu saja menawarkan keuntungan tersendiri. Jika kamu sedang mempertimbangkan untuk menggunakan aplikasi neobank, berikut kelebihan yang dimilikinya.

Kelebihan Bank Neo :

  • Syarat pendaftaran mudah
  • Aplikasi memiliki banyak fungsi perbankan
  • Banyak promo menarik
  • Bunga tabungan tinggi
  • Komunitas pengguna yang luas

Kekurangan Bank Neo

Tentu saja mereka bukan tanpa cela, terlebih mereka relatif baru dan masih perlu banyak testing dan implementasi.

Kekurangan Bank Neo :

  • Masih sering ditemukan gangguan transaksi
  • Sistem sering maintenance
  • Karena masih tahap promo, banyak sekali Blasting notifikasi yang dikirimkan. Dan ini kadang mengganggu.

Catatan Neobank Krediblog

review bank neo commerce atau neobank oleh krediblog

Sebagai langkah awal, Bank Neo Commerce membidik segmen mass market terutama anak-anak muda. Dimana jika merujuk data Sensus Penduduk 2020 jumlah generasi Z dan milenial ini tercatat sebanyak 143, 87 juta jiwa atau 53,7% dari total populasi. Sebuah jumlah yang sangat dominan dan target yang serius jika benar bisa direalisasikan. Ini bisa dilihat dari cara mereka mempromosikan layanannya. Seolah Bank Neo Commerce ini adalah banknya anak muda.

Awalnya Krediblog cukup skeptis ketika Bank Neo pertama kali muncul. Sebabnya adalah ada nama Akulaku disana. Sebagai pengguna lama Akulaku, Krediblog menyaksikan sendiri pahit manis manajemen yang dijalankan. Sebagai gambaran keraguan, Krediblog tidak menyarankan untuk menggunakan Akulaku pada 2 tahun awal blog ini hadir. Namun mereka terus berbenah dan perlahan namun pasti bisa lebih baik dari sebelumnya dari segi sistem, manajemen dan keamanan.

Bank Neo Commerce dengan aplikasi neobank nya mendapat sambutan yang cukup positif. Tercatat mereka sudah memiliki 12 juta nasabah sejak pertama kali diluncurkan pada Maret 2021 lalu atau berhasil membukukan 10 juta lebih pengguna hanya dalam rentang kurang dari 1 tahun. 2 Kunci keberhasilan Bank Neo adalah Timing dan Function. Mereka hadir disaat yang tepat dimana masyarakat membutuhkan alternatif perbankan. Dan secara bersamaan aplikasi neobank berfungsi dengan baik sebagaimana digaungkan.

Jika ada yang dirasa kurang dari Bank Neo Commerce ini adalah model promosi yang mereka gunakan. Dimana mereka sangat mengesankan bahwa dengan menabung di Bank Neo kamu akan mendapatkan banyak keuntungan atau mereka menyebutnya cuan. Tidak ada yang salah dengan itu (selama terbukti), namun mereka nyaris lupa untuk mengkampanyekan bagaimana Bank Neo menerapkan sistem keamanan pada dana nasabah yang tersimpan disana sebagaimana umumnya sebuah bank.

Persepsi yang kemudian muncul neobank adalah aplikasi penghasil uang jauh dari kesan mereka adalah bank tempat kita menabung uang untuk kebutuhan masa depan. Sampai saat ini Krediblog belum yakin untuk menabung disana dan masih menunggu aplikasi berikutnya yang lebih kental nuansa bank nya. Bisa jadi penilaian ini terlalu dini karena dimasa ekspansi seperti ini masih menyisakan banyak ruang untuk perbaikan dan peningkatan. Bank Neo Commerce sangat baik mengeksekusi segala macam transaksi perbankan. Ia menjadi alternatif sempurna untuk kamu yang memerlukan layanan perbankan namun membenci bank konvensional dengan sistem baris dan nomor antrian. Meski Bank Neo Commerce belum menunjukkan mereka pilihan terbaik, namun kehadirannya patut dipertimbangkan.

Lanjut Cara Daftar

FAQ Bank Neo atau Neobank

Apakah Bank Neo itu penipuan?

Tidak. Mereka bank resmi dengan status bank umum BUKU II.

Apakah menabung di BNC aman?

Ya. Mereka terdaftar dan diawasi OJK.

Apakah dana yang tersimpan di Bank Neo aman?

Ya. Mereka peserta LPS jadi dana yang tersimpan dijamin sesuai ketentuan yang berlaku.

Apakah Bank Neo ada kartu ATM nya?

Ada. Bank Neo menyediakan kartu ATM untuk nasabah yang membutuhkan.

Apakah menabung di Bank Neo bisa banyak cuan?

Tidak selalu. Itu akan tergantung dana yang kamu miliki dan reward yang kamu dapatkan.

Apakah Bank Neo memiliki kantor yang bisa dikunjungi?

Ada. Mereka memiliki kantor fisik untuk kebutuhan tertentu.

Review Bank Neo Commerce
logo aplikasi neobank

Nama: neobank

Deskripsi: Aplikasi digital banking dari Bank Neo Commerce yang memudahkan kebutuhan finansial perbankan.

Platform: Android, iOS

Kategori Aplikasi: Keuangan

Nilai
4.5
  • Proses pendaftaran
  • User Interface
  • Fungsi
  • Customer Support

kredi avatar

Ditulis oleh

Krediblog

Menulis dari sudut pandang pengguna dan melakukan komparasi produk keuangan khususnya financial technology seperti pinjaman, kredit dan investasi. Pembaca setia Kontan, Tech in Asia hingga DailySocial. Mengelola blog ini sejak 2019.

Youtube

Instagram