Bayar Indihome Lewat Akulaku. Cara dan Tutorial Step by Step

Sebelum ini Krediblog biasa membayar tagihan Indihome di Tokopedia dan membayarnya dengan Kredivo. Tapi kali ini akan mencoba bayar Indihome lewat Akulaku. Baik Kredivo maupun Akulaku sama-sama bisa digunakan untuk membayar tagihan bulanan semacam ini. Karena nominal tagihan internet yang biasanya kurang dari 500 ribu, transaksi jenis ini masuk tagihan untuk tenor 30 hari.

Sebelum bisa melakukan transaksi, pastikan limit saldo tersedia sejumlah tagihan yang akan dibayarkan. Kamu tidak bisa menggunakan fitur paylater jika limit saldonya tidak mencukupi. Akulaku sendiri menyiapkan limit saldo hingga 25 juta. Jika limitmu belum maksimal, silahkan mengikuti panduan cara menaikkan limit Akulaku untuk mendapatkan tambahan limit saldo.

Tutorial Cara Bayar Indihome Lewat Akulaku

Krediblog menggunakan layanan New Loyalty Inet 40 Mbps Up Speed. Ini adalah versi untuk pengguna khusus dimana pengguna bisa mendapatkan kecepatan internet 40 Mbps dengan harga 30 Mbps. Kamu bisa bayar Indihome lewat Akulaku untuk semua paket yang ada. Baik itu Indihome 1P, Indihome 2P, Indihome 3P hingga yang terbaru paket JITU.

Berikut adalah panduan untuk tutorial step by step-nya. Tampilan dan menu bisa jadi akan berbeda jika ada versi update di Akulaku. Meski begitu secara garis besar langkah-langkahnya akan selalu sama sehingga tinggal kamu sesuaikan saja.

Waktu yang dibutuhkan: 3 menit

Cara bayar Indihome lewat Akulaku :

  1. Buka Akulaku

    Buka aplikasi Akulaku. Pada halaman utama pilih menu “Top Up & Tagihan”.step 1 buka aplikasi untuk bayar indihome lewat akulaku

  2. Pilih internet

    Pada halaman Top Up & Tagihan pilih menu “Internet dan TV Kabel”.step 2 pilih internet dan tv kabel

  3. Masukkan no. Indihome

    Masukkan nomor pelanggan Indihome yang akan dibayar.step 3 masukkan no pelangan

  4. Pilih operator

    Pilih “Indihome Fiber”.step 4 pilih operator indihome untuk bayar lewat akulaku

  5. Konfirmasi pesanan

    Cek detail transaksi. Pastikan nomor Indihome, atas nama dan jumlah tagihan sudah sesuai. Jika sudah sesuai lanjut klik tombol “Bayar”.step 5 konfirmasi pesanan

  6. Transaksi berhasil

    Pembayaran Indihome sudah berhasil dilakukan.step 6 transaksi bayar indihome lewat akulaku berhasil

Bunga dan biaya admin

Untuk transaksi dengan tenor 30 hari atau sebulan, Akulaku tidak mengenakan bunga. Jadi berapapun tagihan Indihome mu yang dibayar adalah sejumlah itu.

Bayar Indihome lewat Akulaku hanya akan dikenakan biaya admin sekitar 1% dari nominal transaksi. Tagihan Indihome milik Krediblog di atas adalah Rp 333.000 dengan biaya admin Rp 2.500 jadi total tagihan menjadi Rp 335.500.

Layanan internet yang bisa dibayar lewat Akulaku

layanan internet dan tv kabel

Selain bisa untuk membayar internet dari Indihome, melalui Akulaku kamu juga bisa membayar tagihan untuk beragam layanan internet dan TV kabel dari operator lain. Diantaranya :

  • First Media
  • CBN
  • MyRepublic
  • MNC PLay
  • Transvision
  • Comet Internet
  • K-Vision
  • Centrin Online
  • Indovision

Catatan bayar Indihome lewat Akulaku

catatan bayar indihome lewat akulaku

Sebenarnya bayar Indihome lewat Akulaku termasuk jenis transaksi yang tidak Krediblog rekomendasikan. Sebabnya karena tagihan internet adalah transaksi rutin bulanan. Jika bayar menggunakan paylater yang terjadi adalah kejar-kejaran tagihan. Bayar tagihan Januari dengan paylater akan jatuh tempo di bulan Februari. Di bulan Februari saat kamu bayar tagihan Akulaku, tagihan Indihome bulan tersebut sudah akan keluar lagi. Terus berulang seperti itu.

Membayar tagihan bulanan dengan paylater akan lebih tepat untuk keadaan darurat. Misal karena alokasi dana yang sudah disiapkan ternyata terpakai untuk keperluan mendadak, maka dalam kasus ini paylater bisa menjadi penyelamat karena kita tetap bisa membayar tagihan Indihome.

Namun tentu saja kamu lebih tahu bagaimana menggunakan limit paylater Akulaku secara bijak. Hal-hal seperti jangan sampai besar pasak daripada tiang sudah pasti diterapkan selama ini. Karena sejatinya paylater adalah alat bantu, maka gunakanlah ia hanya ketika kamu membutuhkan bantuan.

kredi avatar

Ditulis oleh

Krediblog

Menulis dari sudut pandang pengguna dan melakukan komparasi produk keuangan khususnya financial technology seperti pinjaman, kredit dan investasi. Pembaca setia Kontan, Tech in Asia hingga DailySocial. Mengelola blog ini sejak 2019.

Youtube

Instagram

Subscribe
Notify of
guest
0 Komentar
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
Lihat semua komentar