Masa Aktif Pulsa Indosat dan Cara untuk Memperpanjangnya

Setiap kartu SIM dengan sistem prabayar pastinya mempunyai masa aktif yang dimilikinya. Jika masa aktif tak diperpanjang maka resikonya adalah berbagai layanan yang ada di dalamnya tak bisa Anda gunakan lagi. Untuk menghindari nomor yang hangus maka Anda harus melakukan perpanjangan masa aktif pulsa Indosat dengan benar.

Cara Mudah Untuk Perpanjang Masa Aktif Nomor Indosat

Masa aktif nomor Indosat bisa diperpanjang dengan melakukan isi ulang atau dengan membeli masa aktif Indosat secara khusus. Sehingga resiko nomor hangus tak akan lagi di alami oleh Anda. Akan sangat disayangkan bukan jika nomor yang hangus tersebut sudah banyak diketahui oleh banyak orang.

Ada beberapa tanda nomor Indosat mengalami hangus atau habis masa berlakunya, diantaranya adalah :

  • Tak bisa melakukan akses internet dengan kartu SIM
  • Kartu SIM yang tidak bisa dideteksi oleh ponsel
  • Data seluler tidak aktif atau mati
  • Tidak bisa mengirimkan SMS baik ke sesama operator Indosat maupun operator lainnya
  • Nomor yang tidak dikenal tidak akan memiliki keterangan apapun
  • Anda tidak bisa mengakses kode USSD
  • Ketika akan melakukan panggilan terdapat notifikasi bahwa panggilan harus dilakukan dengan syarat nomor masih aktif

Masa Aktif Nomor Indosat Saat Mengisi Pulsa

masa aktif nomor indosat saat isi pulsa

Berikut ini adalah daftar masa aktif yang bisa Anda dapatkan ketika melakukan isi ulang pulsa Indosat :

  • Untuk pulsa Rp5.000 Anda akan mendapatkan masa aktif selama 7 hari
  • Untuk pengisian pulsa sebesar Rp10.000 Anda akan mendapatkan masa aktif selama 15 hari
  • Untuk isi pulsa sebesar Rp25.000 Anda akan mendapatkan masa aktif selama 30 hari
  • Untuk isi ulang sebesar Rp50.000 Anda akan mendapatkan masa aktif selama 40 hari
  • Untuk isi ulang sebesar Rp75.000 Anda akan mendapatkan masa aktif selama 45 hari
  • Untuk isi ulang sebesar Rp100.000 Anda akan mendapatkan masa aktif selama 60 hari
  • Untuk isi ulang sebesar Rp150.000 Anda akan mendapatkan masa aktif selama 90 hari
  • Untuk isi ulang sebesar Rp250.000 Anda akan mendapatkan masa aktif selama 120 hari
  • Untuk isi ulang sebesar Rp500.000 Anda akan mendapatkan masa aktif selama 120 hari
  • Untuk isi ulang sebesar Rp1.000.000 Anda akan mendapatkan masa aktif selama 120 hari

Penting juga untuk Anda ketahui bahwa selain masa aktif pulsa Indosat dan nominal pulsa dari Indosat, Anda juga harus memahami bahwa akumulasi masa aktif yang dimiliki oleh Indosat IM3 adalah selama 90 hari. Sedangkan untuk masa aktif kartu Mentari adalah selama 120 hari.

Atau jika kamu tidak mau dipusingkan dengan perhitungan masa aktif, tinggal isi pulsa saja 50 atau 100 ribu. Dengan aplikasi hutang pulsa kamu bisa beli pulsa bayar nanti 30 hari kemudian. Lebih praktis.

Cara Perpanjangan Masa Aktif Indosat Ooredo

cara perpanjang masa aktif pulsa indosat

Khusus untuk pelanggan pengguna provider Indosat ooredoo baik untuk kartu IM3 atau Mentari, setidaknya ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk melakukan perpanjangan masa aktif yang dimiliki yaitu sebagai berikut :

  1. Perhatikan dan cermati daftar harga sekaligus masa aktif yang ada dalam daftar berikut.
    Semua pembelian masa aktif bisa dilakukan dengan menggunakan kode SMS dengan nomor tujuan 555.
    • Untuk membeli masa aktif selama 3 hari tarif yang diberlakukan adalah senilai Rp2.000
    • Untuk membeli masa aktif selama 14 hari maka tarif yang diberlakukan adalah senilai Rp5.000
    • Untuk membeli masa aktif selama 30 hari maka tarif yang diberlakukan adalah senilai Rp10.000
  2. Cara memperpanjang masa aktif Indosat melalui layanan SMS
    • Anda bisa membuka aplikasi per pesanan yang ada di ponsel Anda
    • Kemudian ketik aktif beserta jumlah hari masa aktif yang diinginkan
    • Lalu kirim SMS tersebut ke nomor layanan 555
  3. Cara untuk memperpanjang masa aktif Indosat dengan menggunakan layanan transfer pulsa
    • Buka aplikasi per pesanan yang ada di ponsel Anda
    • Kemudian ketik transfer pulsa spasi nomor ponsel tujuan spasi nominal pulsa
    • Melakukan pengiriman SMS ke nomor layanan 151
    • Tunggu hingga ada balasan SMS yang berisi tentang konfirmasi biaya pembelian masa aktif yang dilakukan
    • Balas dengan mengklik tombol Ok kemudian ikuti instruksi yang berikutnya
    • Setelah transfer pulsa Indosat berhasil dilakukan Anda akan dengan segera menerima notifikasi mengenai pembelian masa aktif dengan menggunakan transfer pulsa.
      Masa aktif pulsa Indosat nomor Anda akan bertambah secara otomatis setelah pembelian dilakukan.
  4. Cara memperpanjang masa aktif Indosat dengan melakukan isi ulang pulsa
    Cara ini bisa Anda lakukan dengan melakukan pengisian ulang pulsa melalui aplikasi My IM3, ATM, marketplace, mobile banking atau layanan pengisian pulsa lainnya. Di bawah ini merupakan salah satu langkah pengisian pulsa yang dilakukan dengan menggunakan layanan aplikasi My IM3.
    • Download aplikasi My IM3 di Playstore atau App Store kemudian install di ponsel Anda dengan benar
    • Anda bisa melakukan login ke dalam aplikasi dengan menggunakan nomor IM3 yang Anda gunakan
    • Kemudian pada halaman beranda atau halaman awal aplikasi Anda bisa melakukan klik pada tombol dengan gambar tambah khususnya pada menu pulsa
    • Kemudian pilih nominal atau besarnya pulsa yang ingin Anda isi ulang
    • Klik OK untuk melanjutkan
    • Pilih cara pembayaran yang Anda gunakan kemudian klik Bayar
      Setelah pengisian ulang pulsa berhasil Anda lakukan maka masa aktif akan diperpanjang secara otomatis
  5. Cara memperpanjang masa aktif Indosat dengan menggunakan pembelian paket internet Indosat
    • Anda bisa melakukan pembelian kuota paket internet dari Indosat dengan menggunakan kode USSD yaitu *123#. Dengan cara mengetikkan kode *123# pada menu dial yang ada di ponsel Anda.
    • Berikutnya layar ponsel Anda akan menampilkan berbagai layanan terkait paket internet dari Indosat yang bisa Anda pilih sesuai dengan kebutuhan. Pilih salah satu paket internet dari Indosat yang Anda inginkan sesuai dengan budget yang Anda miliki. Kemudian klik OK. Berikutnya Anda bisa mengikuti perintah aplikasi sampai pembelian paket internet berhasil untuk Anda lakukan.
      Masa aktif akan langsung otomatis diperpanjang setelah pembelian paket internet di nomor Indosat yang Anda gunakan berhasil dilakukan. Untuk melakukan cara yang kelima ini Anda harus memiliki sisa pulsa yang mana dibutuhkan untuk melakukan pembelian paket internet melalui kode USSD.

Itulah beberapa cara untuk memperpanjang masa aktif pulsa Indosat yang bisa Kami bagikan pada Anda. Selamat mencoba.

kredi avatar

Ditulis oleh

Krediblog

Menulis dari sudut pandang pengguna dan melakukan komparasi produk keuangan khususnya financial technology seperti pinjaman, kredit dan investasi. Pembaca setia Kontan, Tech in Asia hingga DailySocial. Mengelola blog ini sejak 2019.

Youtube

Instagram

Subscribe
Notify of
guest
0 Komentar
Inline Feedbacks
Lihat semua komentar