Cek BPJS Kesehatan Aktif atau Tidak. Gunakan 4 Cara Online Ini

Cara cek BPJS Kesehatan aktif atau tidak paling mudah adalah dengan menandai kalender. Jika lewat tanggal 10 kamu belum melakukan pembayaran iuran maka status BPJS mu saat itu adalah tidak aktif karena premi. Namun untuk pengecekan lebih lanjut semisal melihat status kepesertaan dan nominal tunggakan yang belum dan harus dibayar maka terdapat beberapa cara yang bisa dilakukan.

Meski ada juga alasan lainnya, penyebab paling umum BPJS Kesehatan tidak aktif adalah keterlambatan pembayaran. Pengguna belum melakukan pembayaran iuran baik karena lupa atau karena tunggakannya sudah terlalu berat untuk dibayarkan. Membayar secara tepat waktu adalah solusi terbaik untuk menghindari kasus tunggakan menggunung. Jika butuh panduan perihal pembayaran kamu bisa melihatnya disini : bayar BPJS Kesehatan.

4 Cara Cek BPJS Kesehatan Aktif atau Tidak

Cek BPJS Kesehatan aktif atau tidak secara online bisa dilakukan dengan 4 cara. Kamu bisa memilih cara yang paling mudah untuk dilakukan menurut versimu sendiri. Tidak ada cara yang paling baik karena semuanya memberikan kelengkapan informasi yang sama. Jadi ini hanya masalah preferensi saja. Berikut pilihan cara yang bisa kamu pilih.

1. Aplikasi Mobile JKN

cek bpjs kesehatan aktif atau tidak di aplikasi mobile jkn

Aplikasi Mobile JKN adalah cara pertama yang sebaiknya kamu coba. Alasannya karena aplikasi ini sangat berguna untuk kebutuhan layanan kesehatan sehingga harusnya semua peserta BPJS Kesehatan sudah menginstalnya. Mengecek status kepesertaan aktif atau tidak adalah fungsi dasar dari aplikasi ini dan karenanya peserta akan dengan mudah mengakses menu tersebut.

Cara mengecek status kepesertaan di aplikasi Mobile JKN :

  • Download dan instal aplikasi Mobile JKN
  • Buka aplikasi Mobile JKN
  • Lakukan pendaftaran dan atau login
  • Pada halaman Home pilih menu “Info Peserta”
  • Akan tertera informasi lengkap peserta seperti nama, kelas layanan, faskes 1 dan status kepesertaannya aktif atau tidak

2. BPJS Kesehatan Care Center

cek bpjs kesehatan aktif atau tidak melalui care center 165

Jika tidak mau repot menginstal aplikasi dan melakukan pendaftaran, cek BPJS Kesehatan aktif atau tidak dengan menghubungi Care Center bisa menjadi jalan pintas. Kamu bisa menghubungi di nomor 165 dan akan terhubung dengan VIKA atau Voice Interactive JKN. Dia adalah asisten otomatis (semacam bot telepon) yang siap membantu kebutuhan terkait BPJS Kesehatan. Salah satunya melakukan pengecekan status kepesertaan BPJS aktif atau tidak.

Cara mengecek status kepesertaan melalui BPJS Care Center :

  • Hubungi nomor 165
  • Pilih layanan 1 untuk terhubung ke VIKA
  • Pilih layanan status kepesertaan
  • Masukkan nomor peserta atau NIK
  • Masukkan tanggal lahir
  • VIKA akan menyampaikan status kepesertaan seseuai data yang diinput

3. WhatsApp (Chat Assistant JKN)

cek bpjs kesehatan aktif atau tidak melalui whatsapp

Jika 2 cara diatas dirasa merepotkan ada cara cek BPJS Kesehatan aktif atau tidak yang lebih praktis. Yaitu melakukan pengecekan status melalui WhatsApp. Cara ini jelas lebih mudah karena hampir pasti semua orang memiliki WhatsApp atau WA. Yang harus kamu lakukan hanya menghubungi Chat Assistant JKN atau CHIKA dan ia akan membalas sesuai data yang diinput. Prosesnya cepat karena CHIKA akan langsung membalas pesan yang dikirim.

Cara mengecek status kepesertaan melalui WhatsApp :

  • Kirim WA ke nomor 0811 8750 400
  • Pada menu yang ditawarkan CHIKA pilih “Cek Status Peserta”
  • Masukkan nomor peserta atau NIK sesuai format
  • Tulis tanggal lahir sesuai format
  • CHIKA akan memberikan detail informasi status kepesertaan data yang diinput

Selain di WhatsApp, Chat Assistant JKN juga bisa dihubungi melalui aplikasi Facebook Messenger dan Telegram di nomor yang sama. Caranya kurang lebih sama yaitu dengan mengirimkan chat dan CHIKA akan membalasnya secara otomatis.

4. Direct Message di media sosial resmi

pengecekan melalui sosial media resmi

Cara alternatif lain untuk melakukan pengecekan status kepesertaan BPJS Kesehatan adalah dengan mengubungi akun sosial media resmi milik BPJS Kesehatan. Karena akun tersebut milik BPJS Kesehatan maka kamu bisa bertanya langsung kepada mereka. Kirim pesan melalui Direct Message atau pesan privat lainnya agar data pribadimu tetap terjaga.

Pastikan kamu menghubungi akun yang resmi yang bercentang biru agar tidak salah alamat dan menghindari penyalahgunaan data. Berikut akun sosial media resmi milik BPJS Kesehatan :

AkunLink
Facebookhttps://www.facebook.com/BPJSKesehatanRI
Twitter atau Xhttps://twitter.com/BPJSKesehatanRI
Instagramhttps://www.instagram.com/bpjskesehatan_ri

Cara mengecek status kepesertaan melalui sosial media :

  • Kunjungi salah satu sosial media resmi BPJS Kesehatan
  • Kirim pesan secara privat
  • Sampaikan kamu ingin mengetahui status kepesertaan
  • Kirim detail nomor peserta, NIK dan tanggal lahir
  • Admin akan membalas dengan informasi kepesertaan

Catatan cek BPJS Kesehatan aktif atau tidak

Cara cek BPJS Kesehatan aktif atau tidak itu mudah dan seharusnya tidak lagi menjadi masalah bagi pengguna. Kamu bisa mengetahui status kepesertaanmu dalam waktu tak sampai 5 menit. Setelah mengetahui status terkini kamu bisa menentukan langkah selanjutnya. Jika tidak aktif karena premi berarti harus melakukan pembayaran, tidak aktif karena masalah administrasi segera urus prosesnya atau jika sudah aktif maka pertahankan status yang sudah baik tersebut.

kredi avatar

Ditulis oleh

Krediblog

Menulis dari sudut pandang pengguna dan melakukan komparasi produk keuangan khususnya financial technology seperti pinjaman, kredit dan investasi. Pembaca setia Kontan, Tech in Asia hingga DailySocial. Mengelola blog ini sejak 2019.

Youtube

Instagram

Subscribe
Notify of
guest
0 Komentar
Inline Feedbacks
Lihat semua komentar