Call Center LinkAja. CS, Telpon, WhatsApp dan Email

Saat menghadapi masalah di aplikasi baik itu error atau kendala lainnya, tempat pertama dan terbaik yang seharusnya kamu hubungi adalah Call Center LinkAja. Masalahmu akan diselesaikan saat itu juga atau paling lama dalam 3 x 24 jam.

Namun pastikan kamu menghubungi CS LinkAja yang asli karena penipuan dalam bentuk pencurian data maupun materi paling mudah masuk dalam bentuk CS palsu. Informasi layanan Customer Service berikut adalah valid karena didapat langsung dari aplikasi LinkAja, website resmi hingga bertanya langsung ke CS.

Info Lengkap Call Center LinkAja

Link Aja menyediakan CTP atau Customer Touch Point untuk pengguna yang membutuhkan layanan bantuan. CTP ini adalah pusat Call Canter LinkAja. Memiliki beberapa metode pengaduan dan ada jam operasionalnya. Kamu bisa menghubungi mereka setiap hari mulai jam 06.00 – 23.00.

Berikut cara untuk menghubungi Tim Link Aja :

Nomor Telpon Call Center LinkAja

nomor telpon call center linkaja

Jika kamu membutuhkan bantuan yang sifatnya segera, menelpon adalah cara yang paling efektif. Kamu bisa menghubungi Call Center LinkAja di nomor (021) 80602109. Nomor tersebut berlaku untuk semua operator telekomunikasi di Indonesia dan akan dikenakan tarif lokal sesuai dengan kebijakan operator masing-masing.

Nomor telpon Call Center LinkAJa :

(021) 8060 2109

No Call Center bebas pulsa

Untuk saat ini tidak ada layanan Call Center LinkAja bebas pulsa. Dengan kata lain jika kamu harus menelpon harus bersiap kehilangan pulsa. Nomor Call Center hanya ada di nomor (021) 80602109 dan kamu akan dikenakan tarif telpon sesuai operator yang kamu gunakan.

Nomor WhatsApp Link Aja

Untuk saat ini LinkAja tidak menyediakan layanan Support melalui WhatsApp. Baik Chat Bot maupun Chat ke CS langsung. Untuk itu jika ada nomor WA yang mengaku-ngaku CS LinkAja maka bisa dipastikan itu adalah CS palsu.

Alamat Email LinkAja

LinkAja tidak lagi melayani pengaduan melalui email. Alasannya untuk memberikan pengalaman pelayanan yang lebih baik dan memberi kemudahan, kenyamanan serta keamanan pelanggan. Jadi jika aplikasi LinkAja mu bermasalah, Skip pengaduan via email.

Live Chat Link Aja

live chat linkaja

Live Chat inilah yang menjadi pusat layanan Call Center LinkAja. WhatsApp dan email dihilangkan dan mereka fokus pada pengembangan Live Chat. Pengguna yang memiliki masalah dengan akun mereka, diharapkan menggunakan layanan Live Chat terlebih dahulu sebelum mencoba cara lainnya.

Cara akses Live Chat melalui menu aplikasi :

  1. Buka halaman aplikasi LinkAja
  2. Klik menu akun di bagian kanan bawah
  3. Pilih kolom Pusat Bantuan
  4. Pilih Hubungi Kami
  5. Pilih Live Chat untuk mengobrol langsung dengan tim LinkAja
  6. Isi nama depan dan nama belakang, lengkapi alamat email, nomor handphone LinkAja, Tipe Interaksi dan Subjek atau detail kendala
  7. Lalu klik mulai percakapan
  8. Pilih Pelanggan LinkAja

Cara akses Live Chat melalui menu website :

  1. Buka website resmi LinkAja di www.LinkAja.id
  2. Klik menu Chat di pojok kanan bawah
  3. Isi nama depan dan nama belakang, lengkapi alamat email, nomor handphone LinkAja, Tipe Interaksi dan Subjek atau detail kendala
  4. Lalu klik mulai percakapan
  5. Pilih Pelanggan LinkAja

Pada saat Krediblog mencobanya, Live Chat ini tidak sepenuhnya Chat melainkan Live Bot. Jadi sebelum Chat kamu akan terlebih dahulu diberikan beberapa pilihan yang sesuai dengan kendala yang dihadapi.

Akun Sosial Media LinkAja

akun sosial media link aja

Cara yang lebih mudah untuk menghubungi CS LinkAja adalah melalui akun social media. Kamu bisa mengirim DM (direct message) untuk permasalahan yang kamu hadapi dan biasanya Admin akan merespon dengan segera.

Akun sosial media resmi milik LinkAja diantaranya :

Facebook

Instagram

Twitter

Youtube

Alamat Kantor LinkAja

Link Aja adalah merek aplikasi yang dipegang oleh PT Fintek Karya Nusantara (Finarya). Jika bertanya alamat kantor Link Aja berarti yang dimaksud adalah kantor Finarya.

Kantor LinkAja
Menara Citicon Lantai 3
Jl. Letjen S. Parman Kav 72, RT.004/RW.003, Slipi, Kec. Palmerah
Kota Jakarta Barat DKI Jakarta 11410

Penting!

Pastikan kamu hanya menghubungi Call Center LinkAja yang asli untuk menghindari penipuan. Curigalah pada setiap kontak yang kamu temui secara online sampai kontak tersebut bisa menunjukkan kevalidannya.

Selalu ingat pula untuk tidak memberikan data-data pribadi yang bersifat rahasia kepada siapapun seperti PIN, Password, Kata Sandi serta Kode OTP.

Subscribe
Notify of
guest
0 Komentar
Inline Feedbacks
Lihat semua komentar