Mengulas mengenai kebutuhan sehari-hari biasanya tak terlepas dari kata uang dan pinjaman. Seringkali kamu terperangkap dengan kebutuhan yang tak terduga yang memerlukan sejumlah uang, tetapi kamu tidak memiliki dana darurat yang cukup.
Untuk itu biasanya kamu mencari jalan pintas melalui pinjaman baik itu lewat bank ataupun perkreditan. Tetapi pastinya lembaga tersebut membutuhkan agunan guna memenuhi syarat pencairan dana.
Tetapi sebelumnya apakah kamu sudah paham mengenai apa itu agunan?, Bagi kamu yang belum terlalu mengerti tentangnya, yuk mari kita bahas mengenai agunan.
Agunan atau jaminan adalah sebuah barang yang memiliki cukup nilai ekonomi yang diberikan oleh peminjam kepada pemberi modal guna memenuhi syarat administratif dan keselamatan apabila peminjam tidak dapat mengembalikan modal yang telah disepakati bersama.
Dua Jenis Agunan
Pengertian diatas sudah Bisa menjawab pertanyaan mengenai apa itu agunan. Perlu kamu ketahui bahwa agunan memiliki dua jenis, dimana masing- masing dari agunan tersebut memiliki nilai tersendiri secara ekonomi.
1. Agunan Berwujud
Apa itu Agunan Berwujud? Agunan Berwujud yaitu suatu barang yang dapat dijadikan jaminan dalam perjanjian utang piutang yang notabene Bisa dilihat dan juga Bisa diraba secara langsung tanpa menggunakan perantara.
Untuk agunan Berwujud juga memiliki dua jenis, diantaranye :
- Agunan Bergerak.
Apa sih yang terlintas di benak kamu ketika mendengar kata agunan bergerak? Sebenarnya apa itu agunan bergerak?. Jadi agunan bergerak yaitu agunan yang hampir dimiliki oleh sebagian orang termasuk kamu salah satunya mungkin. Agunan ini berupa barang yang memiliki nilai ekonomi dan Bisa bergerak. Seperti, sepeda motor, yacht, mobil, pesawat dan masih banyak lainya. - Agunan tidak bergerak.
Berlawanan dari agunan bergerak, agunan ini cenderung hanya dimiliki oleh segelintir orang saja. Seperti namanya agunan ini tidak memiliki fungsi sebagai salah satu alat mobilitas karena sifatnya yang tidak bergerak. Agunan tidak bergerak meliputi Sertifikat Tanah, logam mulia, mesin pabrik, sertifikat rumah, hasil kebun dan sumber pangan lainnya.
2. Agunan Tidak Berwujud
Berbeda dari Agunan Berwujud, agunan ini tidak Bisa dilihat tetapi memiliki nilai ekonomi yang tinggi. Biasanya agunan satu ini hanya berbentuk data saja. Seperti : HKI (Hak Kekayaan Intelektual), Obligasi, Hak Paten, dan Deposito.
Mengenai ulasan sebelumnya, mungkin kamu bertanya-tanya apakah semua barang Bisa dijadikan agunan atau apa saja syarat barang tersebut Bisa dijadikan sebuah agunan.
Berikut syarat suatu barang Bisa dijadikan agunan :
- Barang tersebut harus memiliki nilai ekonomi
- Dapat dipindah tangankan
- Bernilai secara Yuridis
Dalam prakteknya, kita juga sering mendengar agunan pembiayaan maupun agunan kredit. Apakah sama dengan 2 agunan sebelumnya?
Agunan pembiayaan
Apa itu agunan pembiayaan? Agunan pembiayaan sering terdengar di perusahaan keuangan pembiayaan(leasing). Agunan ini dibutuhkan ketika kamu ingin meminjam sejumlah dana sesuai yang disepakati.
Agunan kredit
Jika kamu sering meminjam dana atau membeli barang secara kredit melalui perantara bank Biasanya tak asing dengan yang namanya agunan kredit. Tapi apakah kamu tahu apa itu agunan kredit?
Agunan kredit adalah agunan yang disepakati ketika kamu akan membeli barang secara kredit. Dengan sistem pembayaran seperti ini, apabila kamu telat membayar sejumlah angsuran atau cicilan maka akan di kenai bunga yang terus berjalan.
Pinjaman Tanpa Agunan
Dari semua yang telah dikupas mengenai apa itu agunan beserta jenisnya apakah kamu masih berminat pengajuan pinjaman ke pihak perbankan atau lembaga keuangan lain? Atau saat ini kamu sedang mencari pinjaman yang tanpa menggunakan agunan?
Apa itu pinjaman tanpa agunan? Pinjaman tanpa agunan adalah sistem peminjaman modal dari pemberi modal kepada peminjam tanpa harus menyertakan barang berharga sebagai jaminan. Tujuannya adalah untuk memudahkan dalam proses pencairan dana agar peminjam tidak merasa kesulitan dalam mendapatkan pinjaman tersebut.
Namun sayangnya tidak semua lembaga keuangan mengadakan sistem ini. Kamu yang kesulitan untuk menyediakan agunan, bisa mempertimbangkan pinjaman berikut karena mereka bisa memberimu pinjaman tanpa agunan :
JULO
Pinjaman online Julo bisa memberima pinjaman hingga 15 juta. Proses pendaftarannya mudah dan ya, tidak ada agunan sama sekali. Jika mendaftar di hari kerja, pengajuanmu bisa langsung dicek dan jika diterima bisa langsung mengajukan pinjaman saat itu juga. Gunakan kode referal Julo agar pengajuanmu bisa lebih dipertimbangkan.
Akulaku
Akulaku merupakan nama populer di kategori pinjaman yang bisa diajukan tanpa jaminan. Sebelum perusahaan Fintech Lending mulai bermunculan, Akulaku sudah lebih dulu hadir. Jadi ketika aplikasi Fintech sudah sangat menjamur, Akulaku sudah mapan dengan bisnisnya. Mereka menawarkan jenis pinjaman cepat dibawah 3 bulan dan pinjaman jangka panjang hingga 12 bulan. Plafon yang disiapkan hingga 15 juta.
Tunaiku
Jika umumnya pinjaman di bank mengharuskan adanya jaminan, tidak demikian di Amar Bank Tunaiku. Meski secara klasifikasi mereka termasuk Bank umum, ternyata mereka memiliki jenis pinjaman yang bisa diajukan hanya dengan bermodal KTP. Besar pinjaman yang bisa kamu pinjam hingga 30 juta dengan tenor cicilan yang tersedia hingga 20 bulan.
Sebenarnya masih banyak lagi aplikasi dan perusahaan yang menyediakan pinjaman tanpa mensyaratkan jaminan. Namun 3 nama diatas sudah lebih dari cukup. Jika kamu ingin mencari nama-nama lainnya, silahkan browsing di blog ini.