KUR BSI Syariah 2023. Cara, Syarat & Tabel Angsuran

Bank Syariah Indonesia atau BSI termasuk salah satu Bank Pemerintah yang ditunjuk untuk menyalurkan Kredit Usaha Rakyat (KUR). Jika kamu pemilik usaha yang sedang mencari tambahan modal, KUR BSI bisa menjadi salah satu opsinya. Kamu bisa mengajukan kredit modal hingga nominal 500 juta.

Pembahasan ini adalah sub tema dari tulisan pinjaman BSI. Jika kamu mencari jenis pinjaman lain yang lebih cocok dengan profil keuanganmu, kamu bisa menemukannya didaftar pinjaman yang tertulis disana.

KUR BSI Periode Tahun 2023

kur bsi tahun 2023

KUR adalah pinjaman modal untuk para pengusaha UMKM (Usaha Mikro, Kecil dan Menengah). Mereka yang sudah menjalankan usahanya dalam kurun waktu tertentu dan membutuhkan tambahan modal baik untuk investasi maupun ekspansi.

Sumber dana KUR berasal dari pemerintah dan penyalurannya dilakukan melalui Bank Pemerintah, Bank Umum Swasta, Bank Pembangunan Daerah (BPD), Perusahaan Pembiayaan dan Koperasi Simpan Pinjam (KSP).

KUR BSI 2023 kapan dibuka?

KUR BSI tahun 2023 resmi dibuka pada bulan Februari 2023. Pembukaannya dilakukan di Aceh ditandai dengan pemberian pinjaman oleh Presiden Joko Widodo kepada warga setempat.

Tahun 2023 ini BSI menyalurkan pembiayaan KUR sebesar 14 triliun. Jumlah tersebut dibagi sesuai alokasi ke 38 provinsi yang ada di Indonesia. Itu artinya semua pengusaha Indonesia memiliki kesempatan untuk mendapatkan kredit modal dari KUR ini.

Jenis KUR BSI

jenis kur di bsi

KUR BSI dibagi menjadi 3 kategori berdasar plafon dana yang diberikan. Ada KUR Super Mikro, Mikro dan Kecil. Berikut detailnya :

1. BSI KUR Super Mikro

Ini adalah KUR dengan plafon dana paling kecil. Jika skala usahamu masih sangat kecil (skala usaha mikro) mulailah dengan jenis KUR ini. BSI KUR Super Mikro memberikan pinjaman modal hingga 10 juta.

Jenis KURPlafon Pinjaman
Super MikroRp 10.000.000

2. BSI KUR Mikro

Jenis KURPlafon Pinjaman
MikroRp 10.000.000 s/d 50.000.000

Jika usahamu membutuhkan modal lebih dari 10 juta (skala usaha menengah) cobalah ajukan KUR level Mikro. BSI KUR Mikro bisa memberikan pinjaman modal hingga 50 juta.

3. BSI KUR Kecil

Ini adalah jenis KUR yang memberikan plafon dana paling besar. Diperuntukkan untuk skala usaha yang lebih besar (skala usaha menengah) sehingga membutuhkan suntikan modal yang lebih besar pula. BSI KUR Kecil memberikan plafon pinjaman hingga 500 juta.

Jenis KURPlafon Pinjaman
KecilRp 50.000.000 s/d 500.000.000

Pilih kredit usaha yang mana?

Apakah jenis KUR yang kita pilih harus sesuai dengan skala usaha yang kita jalankan? Tidak bisakah misalnya usaha skala mikro memilih untuk mengajukan KUR Kecil sehingga plafonnya lebih besar?

Pada dasarnya kamu bisa memilih jenis KUR apa saja. Namun jenis KUR yang dipilih erat kaitannya dengan syarat pengajuan. Semakin tinggi levelnya semakin ketat syarat yang harus dipenuhi. Silahkan mengajukan KUR Kecil jika memang mau. Tetapi kecuali kamu bisa memberikan dokumen agunan pengajuanmu tidak akan di acc. Karena salah satu syarat KUR Kecil adalah memiliki agunan.

Cara Mengajukan KUR BSI Syariah

Alasan disebut KUR BSI adalah karena pengajuan dan penyaluran dananya dilakukan melalui BSI. Jika kamu nasabah BSI, kamu bisa langsung mengajukan Kredit Usaha Rakyat setelah memenuhi atau menyetujui beberapa ketentuan berikut.

Syarat KUR BSI

syarat kur bsi

Kamu harus memenuhi syarat umum dan kelengkapan dokumen yang dibutuhkan. Semakin lengkap syarat yang bisa dipenuhi, semakin besar peluangmu diterima.

Syarat umum untuk semua jenis KUR BSI :

  • WNI cakap hukum
  • Usia Minimal 21 tahun atau telah menikah
  • Usaha minimal telah berjalan 6 bulan

Syarat dokumen untuk KUR Super Mikro dan Mikro :

  • Fotokopi KTP nasabah dan pasangan
  • Fotokopi Kartu Keluarga/akta nikah
  • Legalitas usaha nasabah

Syarat dokumen untuk KUR Kecil :

  • Fotokopi KTP nasabah dan pasangan
  • Fotokopi Kartu Keluarga/akta nikah
  • Legalitas usaha nasabah
  • Fotokopi NPWP
  • Fotokopi dokumen agunan

Cara Mengajukan KUR BSI

cara mengajukan kur bsi syariah

KUR di BSI bisa diajukan dengan 2 cara, yaitu offline dan online. Silahkan mengajukan menggunakan cara yang paling mudah menurutmu.

Mengajukan KUR BSI Manual atau Offline

Cara mengajukan KUR BSI secara offline :

  1. Siapkan semua dokumen yang dibutuhkan
  2. Kunjungi kantor cabang BSI terdekat
  3. Pergi ke petugas bank bagian pembiayaan. Minta bantuan sekuriti jika kamu tidak mengetahui lokasinya
  4. Tentukan jenis KUR yang ingin diajukan
  5. Lengkapi formulir pengajuan KUR
  6. Serahkan formulir beserta syarat yang sudah disiapkan
  7. Pengajuanmu akan diproses sesuai prosedur BSI
  8. Ikuti petunjuk selanjutnya dari petugas bank

Mengajukan KUR BSI online

Cara mengajukan KUR BSI secara online :

  1. Kunjungi website BSI di www.bankbsi.co.id
  2. Pilih menu “Produk dan Layanan”
  3. Pilih jenis produk “Pembiayaan Indovidu”
  4. Pilih jenis KUR yang akan diajukan
  5. Pada Syarat dan Ketentuan lanjut klik tombol “Saya Berminat”
  6. Lengkapi e-Form BSI KUR
  7. Lengkapi kelengkapan data lainnya seperti nama, nomor telpon, alamat email dan alamat domisili
  8. Lanjut klik tombol “Daftarkan Saya”
  9. Lanjut pengajuan sesuai petunjuk yang ada

Bunga KUR BSI

perhitungan bunga

Lazimnya sebuah pinjaman akan ada bunga yang dikenakan sebagai cost atau biaya. Begitu juga dengan Kredit Usaha Rakyat ini. Pinjaman di KUR normalnya akan dikenakan bunga 6% per tahun.

Namun karena disalurkan oleh Bank Syariah yang tidak mengenal konsep bunga, perhitungannya menjadi berbeda. Berapa bunga untuk KUR di BSI? Pinjaman KUR BSI tidak dikenakan bunga dan sebagai gantinya akan ada margin keuntungan dengan akad Murabahah bil wakalah.

Kamu tidak akan dikenakan bunga pinjaman tetapi sebagai gantinya akan ada margin keuntungan untuk BSI. Bukankah itu sama seperti bunga karena kita mengembalikan lebih besar dari pinjaman? Ya, benar. Namun selain nominalnya kecil yaitu kurang dari 6%, juga sedari awal akad yang digunakan adalah Murabahah bil wakalah.

Tabel angsuran KUR BSI

tabel angsuran kur bsi

Untuk memberi gambaran besaran angsuran yang kamu bayar, berikut Krediblog sertakan tabel angsuran untuk semua jenis kredit usaha. Simulasi pinjaman ini diambil dari brosur yang ada di kantor cabang Bank Syariah Indonesia.

Plafon Pinjaman12 Bulan24 Bulan36 Bulan48 Bulan60 Bulan
5.000.000430.332221.603152.110117.42596.664
10.000.000860.664443.206304.219234.850193.328
Tabel angsuran KUR BSI Super Mikro 2023
Plafon Pinjaman12 Bulan24 Bulan36 Bulan48 Bulan60 Bulan
15.000.0001.290.996664.809456.329352.275289.992
20.000.0001.721.329886.412608.439469.701386.656
25.000.0002.151.6611.108.015760.548587.126483.320
30.000.0002.581.9931.329.618912.658704.551579.984
35.000.0003.012.3251.551.2211.064.768821.976676.648
40.000.0003.442.6571.772.8241.216.877939.401773.312
45.000.0003.872.9891.994.4271.368.9871.056.826869.976
50.000.0004.3033212.216.0311.521.0971.174.251966.640
Tabel angsuran KUR BSI Mikro 2023
Plafon Pinjaman12 Bulan24 Bulan36 Bulan48 Bulan60 Bulan
60.000.0005.163.9862.659.2371.825.3161.409.1021.159.968
70.000.0006.024.6503.102.4432.129.5361.643.9521.353.296
80.000.0006.885.3143.545.6492.433.7551.878.8021.546.624
90.000.0007.745.9793.998.8552.737.9742.113.6531.739.952
100.000.0008.606.6434.432.0613.042.1942.348.5031.933.280
125.000.00010.758.3045.540.0763.802.7422.953.6292.416.600
150.000.00012.909.9646.648.0924.563.2913.522.7542.899.920
175.000.00015.061.6257.756.1075.323.8394.109.8803.383.240
200.000.00017.213.2868.864.1226.084.3874.697.0063.866.560
225.000.00019.364.9479.972.1376.844.9365.284.1324.349.880
250.000.00021.516.60711.080.1537.605.484.5.871.2574.833.200
275.000.00023.668.26812.188.1688.366.0336.458.3835.316.520
300.000.00025.819.92913.296.1839.126.5817.045.5095.799.840
325.000.00027.971.59014.404.1989.887.1307.632.6346.283.160
350.000.00030.123.25015.512.21410.647.6788.219.7606.766.481
375.000.00032.274.91116.620.22911.408.2278.806.8867.249.801
400.000.00034.426.57217.728.24412.168.7759.394.0127.733.121
425.000.00036.578.23318.836.25912.929.3239.981.1378.216.441
450.000.00038.729.89319.944.27513.689.87210.568.2638.699.761
475.000.00040.881.55421.052.29014.450.42011.155.3899.183.081
500.000.00043.033.21522.160.30515.210.96911.742.5159.666.401
Tabel angsuran KUR BSI Kecil 2023

ARTIKEL TERKAIT :

Catatan

catatan oleh krediblog

Jika kamu nasabah Bank Syariah Indonesia dan kebetulan seorang pengusaha yang pastinya berencana untuk memperluas skala usaha, cobalah ajukan kredit permodalan melalui KUR BSI. Dibanding kredit usaha di bank lain, kredit modal di BSI bisa dibilang jauh lebih murah.

Sebagai contoh kredit usaha di BRI untuk nominal pinjaman sebesar Rp 50.000.000 dengan tenor 5 tahun, total pengembalian yang harus kamu bayar adalah Rp 65.000.000. Itu artinya ada bunga sebesar Rp 15.000.000. Sedang di BSI untuk nominal dan tenor yang sama kamu hanya mengembalikan Rp 58.000.000. Sebesar 8 juta sebagai margin keuntungan untuk BSI.

Kredit Usaha Rakyat di BSI lebih murah dan dengan alokasi dana sebesar 14 triliun seharusnya kamu mendapatkan bagian. Namun karena sistem verifikasi bank dikenal sangat ketat maka pada area inilah kebanyakan peminjam berguguran.

Tapi tidak ada salahnya mencoba. Minimal untuk mengetahui sejauh mana taksiran pihak bank atas bisnis usaha yang sedang kamu jalani. Jika pengajuanmu diterima itu kabar bagus karena bisa jadi ini saatnya usahamu mulai tumbuh. Tapi jika belum di acc harus tetap semangat. Usaha harus terus berjalan dengan atau tanpa tambahan modal.

FAQ Kredit Usaha Rakyat BSI

Berapa maksimal pinjaman di KUR BSI?

Plafon pinjaman maksimal adalah 500 juta.

Berapa lama proses pengajuannya?

Antara 3-5 hari atau bisa lebih lama jika dibutuhkan.

Apakah harus menyertakan jaminan?

Ya dan tidak tergantung jenis kredit modal yang diajukan.

Bagaimana jika pinjaman tidak bisa dibayarkan?

Ada beberapa mekanisme penyelesaian dari mulai denda hingga tambahan waktu pembayaran.

Sampai kapan kredit usaha ini dibuka?

Sampai kuota pinjaman terpenuhi atau dimulainya KUR tahun berikutnya.

kredi avatar

Ditulis oleh

Krediblog

Menulis dari sudut pandang pengguna dan melakukan komparasi produk keuangan khususnya financial technology seperti pinjaman, kredit dan investasi. Pembaca setia Kontan, Tech in Asia hingga DailySocial. Mengelola blog ini sejak 2019.

Youtube

Instagram