Karena termasuk matic dengan kelas premium, harga Honda PCX terbaru tembus sampai 30 juta lebih. Jika kebetulan lagi pegang uang sejumlah itu lebih baik beli langsung secara tunai. Namun jika tabungan belum cukup pembelian secara kredit bisa jadi solusi. Kredit PCX 160 dengan DP 15 juta bisa membuat cicilan per bulannya sedikit lebih ringan dibanding uang muka yang hanya 5 jutaan.
Jika sudah pegang lebih dari separuh dana mending beli cash aja. Kurangnya bisa ambil di pinjaman 15 juta langsung cair. Kamu beli motornya secara kontan dan tinggal mencicil uang pinjaman yang tadi. Itu yang Krediblog lakukan saat membeli Vario 160 kemarin. Namun jika ingin tetap membeli secara kredit via Leasing, berikut perhitungan simulasinya.
Varian dan Harga motor Honda PCX 160
Seperti matic Honda premium lainnya, PCX 160 juga hanya dibedakan menjadi 2 varian saja. Yaitu tipe CBS dan ABS. Kedua tipe tersebut mengacu pada sistem pengereman yang diberikan. CBS adalah sistem rem kombinasi dimana jika kamu menarik salah satu rem maka rem lainnya akan ikut bekerja. Dan ABS sedikit lebih mutakhir karena mencegah rem terkunci saat proses pengereman dilakukan.
Selalu ada perdebatan apakah CBS atau ABS yang paling bagus. Sebenarnya klaim semacam itu tidak diperlukan. Kamu bisa memilih varian mana saja yang kamu merasa cocok dengannya tidak peduli pendapat orang. Yang penting kamu nyaman dengan fitur dan harganya. Yang penting kredit PCX 160 dengan DP 15 juta bisa lancar sampai cicilan terakhir.
Untuk PCX 160 tipe CBS dibanderol dengan harga Rp 32.670.000 dengan pilihan warna Magnificent Red, Royal Matte Blue, Wonderful White dan Brilliant Black. Sedang tipe ABS sedikit lebih mahal di harga Rp 36.085.000 dengan warna yang bisa dipilih diantaranya Wonderful White, Imperial Matte Blue, Majestic Mate Red dan Glorious Matte Black.
Tipe | Harga OTR | Warna |
---|---|---|
Honda PCX 160 CBS | 32.670.000 | Magnificent Red, Royal Matte Blue, Wonderful White, Brilliant Black |
Honda PCX 160 ABS | 36.085.000 | Wonderful White, Imperial Matte Blue, Majestic Mate Red, Glorious Matte Black |
Simulasi Cicilan Perbulan PCX 160 DP 15 Juta
Berapa angsuran per bulan untuk kredit motor Honda PCX 160 dengan DP 15 juta? cicilannya berkisar dari mulai 1 juta sampai 2,7 juta per bulannya tergantung tenor yang dipilih. Dalam sistem kredit semakin pendek tenor maka angsuran yang dibayar akan semakin besar. Dan semakin panjang tenor maka angsurannya akan semakin kecil dengan konsekuensi bunga kredit akan lebih besar.
Sebaiknya pilih mana? tenor pendek biar motor cepat lunas atau tenor panjang agar cicilannya ringan. Yang bisa menjawab itu adalah kamu sendiri. Karena setiap orang memiliki kebutuhan dan preferensinya masing-masing. Acuannya adalah ambil yang paling nyaman untuk kamu lakukan. Yang paling ideal tentu saja tenor tidak terlalu lama dan cicilan tidak kelewat besar untuk dibayarkan. Berikut tabel simulasi cicilan PCX 160 dengan uang muka 15 juta untuk masing-masing varian.
PCX 160 CBS :
DP | Tenor (bulan) | Nominal Cicilan |
---|---|---|
15.000.000 | 11 | 2.174.000 |
15.000.000 | 17 | 1.551.000 |
15.000.000 | 23 | 1.271.000 |
15.000.000 | 29 | 1.105.000 |
15.000.000 | 35 | 1.000.000 |
PCX 160 ABS :
DP | Tenor (bulan) | Nominal Cicilan |
---|---|---|
15.000.000 | 11 | 2.703.000 |
15.000.000 | 17 | 1.925.000 |
15.000.000 | 23 | 1.575.000 |
15.000.000 | 29 | 1.366.000 |
15.000.000 | 35 | 1.236.000 |
Simulasi di atas mengikuti perhitungan dari salah satu Leasing yang bekerjasama dengan Dealer Yamaha. Krediblog mendapatkan dari salah satu salesnya.
Catatan kredit motor PCX 160 DP 15 Juta
Kredit PCX 160 dengan DP 15 juta cicilan paling rendahnya adalah Rp 1.000.000 per bulan untuk tipe CBS dan Rp 1.236.000 untuk tipe ABS. Itu jika kamu setuju untuk mengambil tenor paling lama yaitu 35 bulan atau 3 tahun kurang 1 bulan. Seperti disinggung di atas nominal angsuran akan semakin besar untuk jumlah tenor yang lebih pendek. Kamu bisa menentukan sendiri di nominal berapa kamu merasa sesuai.
Honda PCX sudah sangat banyak kita jumpai di jalanan. Itu membuktikan bahwa matic tipe ini sesuai dengan selera pasar yang ada. Dan jika sekarang kamu juga berminat, berarti PCX 160 ini sesuai juga dengan seleramu. Tunggu apa lagi? Silahkan wujudkan seleramu!