Dana Cicil 15 Juta di Akulaku. Apa Bisa Pinjam Sebanyak Itu?

Dana Cicil 15 juta adalah salah satu layanan dari Akulaku. Dengannya kamu bisa mengajukan pinjaman uang tunai hingga 15 juta dengan pengembalian secara mencicil paling lama 12 bulan. Jenis pinjaman seperti ini cocok untuk pengguna yang membutuhkan dana dalam jumlah besar namun pembayarannya dilakukan secara bertahap.

Ada beberapa aplikasi yang menyediakan plafon pinjaman hingga 15 juta, daftar selengkapnya bisa kamu lihat pada tulisan pinjaman 15 juta langsung cair. Diantara nama-nama tersebut Akulaku salah satu diantaranya. Krediblog sendiri sudah pernah mencoba sendiri meminjam di Akulaku dalam jumlah yang besar, yaitu sebesar 12 juta. Sehingga tahu persis apa yang bisa dan tidak bisa dilakukan oleh Akulaku.

Apakah bisa pinjam 15 juta di Akulaku?

apakah bisa pinjam 15 juta di akulaku

Kamu bisa pinjam 15 juta di Akulaku melalui layanan Dana Cicil. Plafon maksimal yang diberikan adalah 15 juta sehingga secara sistem kamu bisa mengajukan sejumlah itu. Yang harus diperhatikan adalah Dana Cicil menggunakan sistem limit saldo, jadi nominal yang bisa kamu pinjam tidak serta merta maksimal melainkan mengikuti limit saldo yang dimiliki. Pembahasan layanan ini bisa kamu baca selengkapnya di pinjaman Akulaku.

Pengguna baru biasanya akan mulai dari limit saldo 2-5 juta. Setelah beberapa kali melakukan transaksi dengan status pembayaran yang baik, limit saldo akan perlahan meningkat. Jika kondisi tersebut bertahan dan terus berkelanjutan maka limit maksimal bisa kamu dapatkan. Akulaku akan dengan senang hati memberimu limit saldo 15 juta.

Pinjam 15 juta di Akulaku bunganya berapa?

bunga berapa

Berapa bunga yang dikenakan untuk pinjaman Dana Cicil 15 juta di Akulaku? Kamu akan dikenakan bunga sebesar 2,5% per bulan. Bunga ini berlaku tetap sampai cicilan terakhir dibayarkan. Untuk nominal 15 juta, bunga 2,5% berarti Rp 375.000 per bulan. Cicilan yang harus kamu bayar jika ambil tenor 12 bulan adalah kurang lebih Rp 1.625.000.

Yang menarik adalah khusus untuk pinjaman tunai dengan tenor 6 bulan ke atas Akulaku tidak mengenakan biaya admin. Nomalnya kamu akan dikenakan biaya admin 2,5% dari nominal pinjaman untuk setiap pengajuannya. Untuk pinjaman 15 juta berarti kamu hemat sekitar Rp 3.75.000.

Agar mendapatkan limit tinggi di Dana Cicil

Jika kamu memiliki akun Akulaku dan ingin meminjam di Dana Cicil sebesar 15 juta, maka kamu harus memiliki limit saldo sejumlah itu. Jika limit yang sekarang masih dibawah 15 juta maka harus terlebih dahulu dinaikkan sebelum bisa mengajukan pinjaman.

Bagaimana cara menaikkan limit saldo? Yang bisa menaikkan limit hanya Akulaku. Yang bisa kamu lakukan adalah mempantasakan diri agar layak untuk menerima tambahan limit. Yaitu dengan cara rutin melakukan transaksi (baik paylater maupun Pinjaman) dan membayar tagihan secara teratur sesuai tanggal jatuh tempo. Limit saldomu akan naik secara otomatis jika histori kreditmu tercatat baik.

Catatan Dana Cicil 15 juta di Akulaku

catatan dana cicil 15 juta di akulaku

Dana Cicil 15 juta di Akulaku bisa menjadi opsi yang kamu pilih saat membutuhkan dana pinjaman dalam jumlah yang besar. Terakhir kali Krediblog melakukan pinjaman proses pencairannya sangat cepat. Seberapa cepat memang? Dana masuk ke rekening 10 menit sejak pengajuan dikirim. Nominal besar dan pencairan yang cepat adalah kombinasi terbaik untuk sebuah layanan pinjaman.

Krediblog sudah 5 tahun lebih terdaftar di Akulaku dan sudah belasan kali melakukan pinjaman. Dari beberapa aplikasi sejenis yang pernah dicoba, bisa dibilang Akulaku ini salah satu yang terbaik dalam hal kemudahan dan kecepatan.

kredi avatar

Ditulis oleh

Krediblog

Menulis dari sudut pandang pengguna dan melakukan komparasi produk keuangan khususnya financial technology seperti pinjaman, kredit dan investasi. Pembaca setia Kontan, Tech in Asia hingga DailySocial. Mengelola blog ini sejak 2019.

Youtube

Instagram

Subscribe
Notify of
guest
0 Komentar
Inline Feedbacks
Lihat semua komentar