Cara Mencairkan Paylater Akulaku ke DANA

Seringnya limit paylater dicairkan dalam bentuk uang tunai, namun ada juga pengguna yang lebih memilih pencairan ke e-wallet. Dari banyak aplikasi dompet digital yang ada, DANA menjadi salah satu pilihan favorit. Berikut panduan cara mencairkan paylater Akulaku ke DANA untuk kamu yang tertarik.

Pencairan limit paylater DANA bisa dilakukan secara online dan offline. Pada metode online transaksi menggunakan jalur top up saldo DANA, sedangkan pada metode offline kamu harus mencari penjual atau toko yang pemiliknya bersedia untuk mengirim balik dana pembayaranmu ke e-wallet DANA.

Persiapan Sebelum Proses Pencairan

Syarat dan persiapan sebelum pencairan ke DANA

Kamu akan membutuhkan pihak ketiga dalam proses pencairan paylater Akulaku ke DANA karena paylater adalah alat pembayaran. Jadi prosesnya akan selalu melibatkan proses pembelian atau pembayaran. Berikut syarat atau hal yang perlu dipersiapkan saat ingin mencairkan paylater Akulaku ke DANA:

  • Merchant partner.
    Pada metode online merchant partner berupa lapak yang melayani jasa top up DANA. Sedang untuk jalur offline berupa toko atau penjual yang melayani pembayaran dengan QR atau QRIS.
  • Akun DANA.
    Tentu saja kamu akan butuh akun DANA yang aktif sebagai e-wallet tujuan pencairan atau pengiriman dana dari paylater.

Pemilihan merchant partner sifatnya fleksibel dan tidak ada kriteria tertentu. Khusus untuk metode offline yang paling penting adalah toko atau penjual mau melakukan kerjasama karena pada akhir transaksi penjual harus mengirim kembali pembayaran yang dilakukan oleh paylater ke akun DANA kita.

Langkah-Langkah Mencairkan Paylater Akulaku ke DANA

Tutorial langkah mencairkan paylater Akulaku ke DANA

Tutorial pencairan berikut akan menggunakan metode online dengan melakukan transaksi di Bukalapak. Mengapa Bukalapak? Karena marketplace ini masih menerima pembayaran dengan paylater Akulaku. Tahapannya kurang lebih sama jika kamu menggunakan marketplace atau toko online lain yang menerima pembayaran dengan Akulaku.

Waktu yang dibutuhkan: 10 menit

Cara mencairkan paylater Akulaku ke DANA

  1. Cari lapak top up DANA

    Cari penjual yang melayani jasa top up DANA. Sama seperti proses pembelian pada umumnya, cari seller terpercaya yang dibuktikan dengan jumlah transaksi dan review positif.

  2. Order top up DANA

    Lakukan order untuk pengisian saldo DANA. Isi ulang saldo sesuai limit paylater yang ingin kamu cairkan. Kisarannya bisa 500 ribu, 1 juta atau 2 juta.

  3. Lanjut ke pembayaran

    Lakukan checkout seperti biasanya. Pada metode pembayaran pilih “Akulaku”.

  4. Proses pembayaran di Akulaku

    Pembayaran akan dilanjutkan di halaman Akulaku. Login, cek detail, pilih tenor cicilan, konfirmasi PIN dan selesaikan pembayaran.

  5. Cek saldo DANA

    Pastikan saldo DANA yang kamu order sudah masuk ke akun DANA milikmu sesuai nominal top up.

  6. Selesai

    Jika berjalan lancar, akun DANA mu akan terisi saldo hasil dari paylater Akulaku.

Transaksi secara online tidak hanya bisa dilakukan di Bukalapak melainkan di marketplace atau toko online mana saja yang sistem pembayarannya menerima paylater Akulaku. Karena partnership semacam ini sering berubah seiring waktu, kamu harus memastikan marketplace atau toko online tersebut benar menerima pembayaran Akulaku atau tidak dengan melakukan simulasi pembelian.

Batasan pencairan paylater Akulaku adalah sejumlah limit saldo yang kamu miliki. Namun pada akun DANA versi Basic maksimal top up adalah 2 juta dalam 1 bulan. Dan andaipun kamu memiliki akun DANA Premium dengan batas top up maksimal 20 juta per bulan, melakukan top up 2 juta lebih rasional dan aman jika melakukannya secara online.

Biaya dan Waktu Proses Pencairan ke DANA

Biaya dan lama waktu pemrosesan

Mencairkan paylater Akulaku ke DANA baik online maupun offline membutuhkan waktu sekitar 5 sampai 15 menit. Jika melakukan secara online tidak ada fee yang perlu kamu bayar karena transaksinya murni e-commerce. Sedang jika melakukan pencairan secara offline akan ada fee atau biaya admin sesuai kesepakatan yang dibuat sebelum transaksi (biasanya 2%-5% dari nominal transaksi).

Pencairan ke DANA hanya salah satu metode dari beberapa metode yang ada. Kamu bisa mencoba metode lainnya jika yang ini gagal atau mengalami kendala. Jika ingin mengetahui lebih lanjut tentang metode pencairan paylater Akulaku, lihat panduan lengkap di artikel Cara Mencairkan Paylater Akulaku. Pembahasan lengkap berbagai metode pencairan lain selain ke DANA.

kredi avatar

Ditulis oleh

Krediblog

Menulis dari sudut pandang pengguna dan melakukan komparasi produk keuangan khususnya financial technology seperti pinjaman, kredit dan investasi. Pembaca setia Kontan, Tech in Asia hingga DailySocial. Mengelola blog ini sejak 2019.

Youtube

Instagram